Kalapas Luwuk Laksanakan Pengawasan Pemanfaatan Lahan Kosong Untuk Sarana Asimilasi

IMG 20240221 WA0001

Kalapas Luwuk Laksanakan Pengawasan Pemanfaatan Lahan Kosong Untuk Sarana Asimilasi

Banggai- Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Luwuk, Efendi Wahyudi didampingi oleh kepala sub bagian tata usah beserta pengawal asimilasi melakukan pengecekan dan pengawasan pemanfaatan lahan kosong untuk sarana asimilasi. Kegiatan ini di lakukan di perkebunan lembaga pemasyarakatan kelas IIB Luwuk, Rabu (21/02/2024).

Kegiatan monitoring penyiapan lahan baru untuk Pelaksanaan Sarana Asimilasi berupa media tanam ini dilakukan untuk melihat perkembangan pengelolaan tanah kosong milik Lapas Luwuk yang berada di samping Lapas yang mulai di garap beberapa waktu yang lalu, penyiapan ini akan di manfaatkan untuk media tanam yang rencananya akan ditanami berbagai macam hasil perkebunan. Kegiatan ini dilaksanakan untuk memastikan pembinaan kemandirian perkebunan berjalan aktif dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Kegiatan ini juga sebagai upaya menggalakkan dan memberikan semangat bagi WBP Lapas Kelas IIB Luwuk sebagai bekal kepada Warga Binaan Pemasyarakatan setelah menjalani masa pidananya atau setelah bebas. Dan bisa menjadi sumber Pendapatan negara Bukan Pajak Lapas Luwuk dalam pemenuhan target PNBP. Tindakan ini sangat berdampak positif bagi warga binaan, terlebih lagi kegiatan ini dapat melatih pengetahuan warga binaan di bidang pertanian.

IMG 20240221 WA0004

"Tentunya dengan kami menyediakan lahan sebagai sarana asimilasi untuk warga binaan, kami dapat melatih dan mengembangkan skill untuk bekal mereka setelah bebas masa pidanya", ujar Kalapas.
(Dok, Humas Lapas Luwuk)

1

logo besar kuning
 
NAMA SATUAN KERJA KELAS XXX (edit)
KANWIL KEMENKUMHAM NAMA PROVINSI (edit)

Jl. Dr. Moh. Hatta, Simpong, Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah 94711)
081343745938

Email Kehumasan
 Humaslapasluwuk@gmail.com

Hari ini36
Kemarin241
Minggu ini1023
Bulan ini3173
Total 37889

19-05-2024